Rabu, 28 Januari 2015

MAKALAH Dampak Sosial Perkembangan Komputer-Smart Shop



BAB I
PENDAHULUAN
Oleh: Arif Budiman

I.1   Latar Belakang
Perkembangan zaman dan teknologi, penggunaan internet di Indonesia dan dunia pada umumnya terus bertambah, bahkan sudah menjadi sebuah gaya hidup bagi sebagian penduduk dunia. Hal ini tentu memberikan dampak bagi pola hidup manusia, termasuk di antaranya pola interaksi jual-beli, yang sudah barang tentu memberikan banyak peluang bagi generasi muda untuk terjun dalam usaha jual-beli melalui Internet (Online Trading) atau yang biasa disebut Online Shop (OS).
Seiring dengan terus bertambahnya pengguna layanan internet, semakin murah dan mudah untuk mendapatkan layanan internet, serta didukung oleh peningkatan produktifitasHome Industry yang menyediakan berbagai produk untuk dipasarkan, usaha Jual-Beli melalui Internet ini tentu sangat menjanjikan.
Online Shop terhitung mudah untuk dijalankan, karena tidak memerlukan modal yang besar. Cukup dengan adanya foto produk dan akses internet untuk memasarkannya, usaha ini sudah dapat berjalan. Dilain sisi OS mempunyai beberapa kelebihan seperti mudah dan murah untuk diakses, karena customer cukup untuk melihat contoh barang melalui internet, tanpa harus datang ke toko seperti jual beli pada umumnya. Oleh karena itu tidak heran jika Online Shop sangat cepat berkembang.
I.2   Rumusan Masalah
Dari latar belakang yang kami sampaikan di atas maka dapat kami ambil beberapa rumusan masalah dalam makalah ini :
1. Apa itu Smart Shop / Online Shop?
2. Apa saja dampak positif dan negatif dari Smart Shop /Online Shop?
3. Apa sajakah pengaruh yang diberikan oleh Smart Shop/Online Shop terhadap pekerjaan?
4. Adakah pengaruh SmartShop/Online Shop terhadap kesehatan? Jika ada, sebutkan apa saja pengaruhnya itu?
5. Adakah pengaruh terhadap kesehatan jiwa karna kehilangan kontak sosial?
I.3   Tujuan
Adapun tujuan dari pembuatan makalah ini adalah :
1. Untuk memberikan informasi mengenai apa itu Smart Shop/Online Shop
2. Untuk mengetahui apa sajakah dampak dari Smart Shop/Online Shop baik dari sisi positif maupun negatif
3. Untuk memberikan pengetahuan tentang pengaruh Smart Shop/Online Shop terhadap kesehatan dan pengaruhnya terhadap hubungan dalam kehidupan sosial
4. Untuk memenuhi tugas mata kuliah Dampak Sosial Perkembangan Komputer


BAB II
PEMBAHASAN MASALAH

II.1  Pengertian Smart Shop/Online Shop
Online shopping atau belanja online via internet, adalah suatu proses pembelian barang atau jasa dari mereka yang menjual melalui internet yang mengusung motto Smart and Friendly. Sejak kehadiran internet, para pedagang telah berusaha membuat toko online dan menjual produk kepada mereka yang sering menjelajahi dunia maya (internet). Para pelanggan dapat mengunjungi toko online (online store) dengan mudah dan nyaman, mereka dapat melakukan transaksi di rumah, sambil duduk di kursi mereka yang nyaman di depan computer. Bisnis online adalah juga sama seperti kegiatan bisnis yang kita kenal sehari-hari. Bedanya dalam bisnis online ini adalah segala kegiatan bisnis dilakukan secara online dengan menggunakan media internet. Bila saat ini teman-teman memiliki sesuatu yang dapat dibisniskan dalam kehidupan sehari-hari, maka kemungkinan besar teman-teman dapat juga membuka bisnis tersebut di dunia maya. Misalnya teman-teman memiliki usaha kerajinan tangan dan selama ini kerajinan tersebut dipajang di outlet teman-teman di pinggir jalan, maka kemungkinan besar teman-teman dapat mengembangkan usaha tersebut dengan membuka toko kerajinan tangan di dunia maya. Bila demikian, maka teman sudah menjalankan yang namanya “bisnis online”. Pada dasarnya konsumen mereka dapat membeli barang apa saja dari toko online. Berbagai produk tersedia, mulai dari buku, pakaian, alat rumah tangga, mainan, perkakas, makanan, software dan bahkan asuransi. Itu pun hanya merupakan sebagian kecil dari ribuan produk yang dapat dibeli oleh konsumen melalui internet.

II.2  Dampak dari Smart Shop/Online Shop
Online Shop memang jadi satu alternatif yang memudahkan kita melakukan transaksi jual beli. kecanggihan teknologi ini sudah merambah ke sebagian aspek kehidupan manusia. disamping praktis, penjualan secara ONLINE memiliki jangkauan yang luas serta dapat menarik banyak minat pembeli, mudah dan dapat di lakukan di manapun kapanpun. Pemanfaatan jejaring sosial untuk kegiatan berjualan (menghasilkan uang) dirasa positif tentunya bagi para pelaku bisnis online shop ini selain itu dampak positif lainnya dari usaha online shop ini adalah :
1. Belanja lebih praktis, tidak perlu menghabiskan tenaga ke toko lengkap dengan macet dan panas. Kita bisa lebih mengehmat waktu dan tenaga kita.
2. Harga barang-barang yang dijual di Online Shop biasanya lebih murah dibandingkan dengan barang-barang yang dijual di toko-toko. Hal ini dikarenakan toko online tidak membutuhkan biaya sewa toko.
3.   Kita dapat membandingkan harga dengan mudah dari satu online shop ke online shop lain dan melihat banyak barang selain barang yang kita tuju. Tidak seperti bila kita pergi toko biasa. Kita harus berjalan dari satu toko ke toko lain untuk membandingkan harga agar mendapatkan harga yang pas untuk kita. Dan hal ini sangat menguras waktu dan tenaga.
4. Cakupan belanja melalui Online Shop ini lebih luas, bahkan kita bisa membeli barang dari luar kota maupun luar negeri. Jika kita belanja di toko biasa, cakupan belanja kita hanya sebatas daerah perbelanjaan tersebut.
Selain dampak positif, ternyata Online Shop juga memiliki dampak negatif di antaranya adalah :
1.    Dapat mudah terjadi kesalahan pengiriman barang yang dapat memperlama kita dalam memperoleh barang tersebut yang bisa disebabkan dari kualitas barang yang diinginkan kadang-kadang berbeda kualitasnya dengan yang tercantum di website. Sehingga pihak toko akan melakukan pengiriman ulang.
2. Rentan aksi penipuan dimana banyak kasus ketika pembeli telah mengirim sejumlah uang yang disepakati, barang yang dibeli tidak dikirim
3.   Rentan rusak atau pecah karena media pengiriman adalah pos
4. Rentan aksi pemboboloan rekening karena pembayaran dilakukan melalui Internet
5. Marak aksi spamming karena setelah pembeli melakukan registrasi, penjual cenderung selalu mengirimkan katalog online melalui email pembeli dan hal ini cukup mengganggu privacy
6. Bahaya konsumerisme dan pemborosan. Biasakan hanya membeli barang yang dibutuhkan, sehingga tidak terlalu boros.
7.    Beberapa online shop menaikkan harga, karena itu sebagai pembeli sebaiknya survey dulu harga di beberapa online shop lainnya.
8. Dapat membuat kita malas bergerak ke toko. Kadang-kadang belanja ke toko (offline) juga penting, jangan terpaku pada belanja online saja. Ada beberapa barang yang lebih baik dibeli di toko biasa, seperti sepatu dan beberapa jenis pakaian.
9.  Menyebabkan konsumen berpikir praktis

II.3      Pengaruh Smart Shop/Online Shop Dalam Pekerjaan
Smart Shop/ Online Shop ini merupakan suatu usaha yang sangat menarik dan menguntungkan. Tidak heran banyak orang-orang yang menggeluti bisnis ini, baik yang memang belum memiliki pekerjaan maupun orang-orang yang telah memiliki pekerjaan tetap. Karena usaha ini tidak terlalu membutuhkan banyak waktu dan tenaga jadi siapa saja bisa membangun usaha ini. Maka hal tersebut sangat berpengaruh pada sisi pekerjaan. Yaitu dengan adanya usaha ini dapat mengurangi angka pengangguran di Indonesia. Dan terhadap konsumennya yang salah satunya pekerja yang menghabiskan sebagian besar waktunya di tempat kerja  mereka dapat memenuhi kebutuhannya dengan hanya membuka situs-situs Online Shop dari ruang kerja mereka tanpa harus menyita tenaga dan waktu kerjanya hanya untuk berbelanja.

II.4      Pengaruh Smart Shop/Online Shop pada Kesehatan Fisik
Kecanggihan teknologi dan semakin maraknya penggunaan internet membuat banyak orang lebih banyak melakukan kegiatan pasif. Untuk urusan belanja, sebagain besar orang kini juga lebih tertarik melakukan kegiatan belanja secara online. Akibatnya, aktivitas fisik yang bisa menunjang pembakaran lemak menjadi berkurang.
Hal ini, memicu terjadinya efek buruk untuk kesehatan tubuh. Kebanyakan dari masyarakat modern, kini lebih memilih melakukan belanja melalui cara online, ketimbang bersusah payah berjalan dan mengantre di kasir. Mereka menganggap, belanja online lebih praktis dan lebih efisien.
Melakukan perjalanan belanja sebetulnya berkontribusi menyehatkan tubuh. Apalagi, jika dilakukan sambil berjalan kaki. Namun ironisnya, satu dari 10 orang lebih memilih berbelanja online melalui internet. Mereka mengaku tak sabar jika harus mengantre lama hanya untuk membayar barang-barang yang telah dibeli. Hal tersebut membuat kita jadi malas bergerak dan dampaknya pada tubuh kita yaitu tubuh menjadi tidak sehat karena pada saat melakukan perbelanjaan ini posisi tubuh kita akan terpaku pada satu posisi saja hal ini tentu saja tidak baik karena tubuh kita akan kaku karena kurang bergerak. Selain itu lama-lama berhadapan dengan komputer dapat berdampak pada kesehatan mata kita.

II.5      Pengaruh Smart Shop/Online Shop pada Kesehatan Jiwa Karena Kehilangan Kontak Sosial
Seiring dengan terjadinya perubahan perekonomian dan globalisasi, terjadi perubahan dalam prilaku membeli pada masyarakat, dimana terkadang seseorang membeli sesuatu bukan didasarkan pada kebutuhan sebenarnya. Prilaku membeli yang tidak sesuai dengan kebutuhan dilakukan semata-mata demi kesenangan, sehingga menyebabkan seseorang menjadi boros yang dikenal dengan istilah prilaku konsumtif. Kebiasaan seseorang yang menekuni berbelanja online dapat berdampak pada interaksi sosialnya. Orang-orang tersebut cenderung menjadi orang yang egois, sombong, dan acuh tak acuh terhadap lingkungan sekitar karena interaksi sosial mereka yang terbatas hanya pada suatu tempat yang ditemani hanya dengan gadget dan internet. Berbelanja di toko (offline) mendapatkan keuntungan tersendiri dalam segi interaksi sosial yaitu dapat saling berkomunikasi langsung berbicara antara penjual dan pembeli dengan bertanya masalah harga dan barang yang akan dibeli. Kebanyakan orang-orang yang berbelanja online  adalah orang-orang dalam kelompok menengah ke atas. Dari sana dapat dilihat terjadi kesenjangan sosial. Jika hal tersebut terjadi terus-menerus pada seseorang, maka akan berpengaruh pada kesehatan jiwanya kerena kurangnya berinteraksi sosial.

BAB III
PENUTUP

III.1  Kesimpulan
            Kesimpulan yang bisa didapat dari pembahasan di atas adalah Online Shop atau belanja online via internet, adalah suatu proses pembelian barang atau jasa dari mereka yang menjual melalui internet yang mengusung motto Smart and Friendly. Seperti yang telah diketahui online shop  memiliki dampak. Baik itu dampak positif maupun negatif. Selain memiliki dampak terhadap kehidupan, online shop  juga memiliki pengaruh terhadap pekerjaan, kesehatan fisik seseorang maupun berpengaruh dalam kehidupan bermasyarakat.

III.2  Saran
Saran yang dapat diberikan bahwa pembelian ataupun penjualan melalui sistem e-commercesangat membantu dalam penghematan waktu dan biaya. Tetapi masalah utama terdapat pada keamanan serta penipuan. Dalam pembelanjaan melalui internet sering terjadi berbagai bentuk penipuan dalam rupa penipuan gambar ataupun barang yang tidak kunjung dikirimkan. Sehingga perlu pewaspadaan ekstra dibanding dengan pembelian secara langsung. Bila kita ingin pembelian secara internet lebih dianjurkan kita telah mengetahui tempat penjual itu (bila ada) atau nomor yang dapat kita hubungi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar